10 Kisah Orang yang Tidak Jujur
KisahWeb - Lawan kata jujur adalah bohong. Orang yang sering bohong bisa disebut pembohong atau pendusta. Ada banyak kisah orang yang tidak jujur dalam sejarah atau cerita. Kita bisa menggunakan kisah ini sebagai pelajaran hidup.
Orang yang berbohong akan memberikan dampak buruk kepada orang lain dan diri sendiri. Sebab, hal yang buruk pasti akan mendatangkan keburukan juga.
Karakter tidak jujur menarik hal-hal buruk yang merugikan, misalnya seorang pejabat yang tidak jujur, ia berpotensi untuk menipu rakyatnya hingga rakyat menjadi sengsara. Beberapa kisah dibawah menjadi bukti, bahwa bohong itu merugikan;
Baca Juga: Kisah Anak yang Jujur
1. Dongeng Pinokio
Pinokio bukanlah orang, hanya sebuah boneka kayu dalam dongeng. Namun kisah kebohongan pinokio bisa menjadi pelajaran. Karena suka berbohong, hidungnya akan selalu memanjang setiap kali dia berkata bohong. Artinya bahwa ada hal buruk yang akan terjadi jika kita berbohong atau tidak jujur. Siapa yang mau hidungnya panjang?
2. Bohong Yang Menggemparkan Dunia Politik
Salah satu kisah yang menggegerkan Indonesia adalah saat dimana Ratna Sarumpaet (aktivis), tidak jujur terhadap apa yang ia alami. Saat itu ia membagikan foto penuh lebam.
Ia berkata bahwa ia telah dianiaya suatu kelompok. Hal ini membuat Prabowo geram, ia pun murka dengan pelaku penganiayaan. Namun setelah diselidiki lebih dalam, ternyata lebam pada wajah Ratna akibat ia operasi plastik. Ia pun lantas meminta maaf. Namun banyak netizen yang dibuat geram karena hal ini.
3. Setingan Artis
Hehehehe, kali ini untuk edukasi bagi para netizen yang suka ikut alur gosip setingan. Perlu diketahui bahwa banyak artis yang melakukan setingan dalam hal asmara, konflik maupun hal lainnya. Itu demi mendongkrak popularitas semata.
Demi uang saja. Oleh sebab itu kita jangan terpancing oleh hal-hal tidak produktif tersebut. Jangan peduli. Mengikuti setingan artis hanya akan membuang waktu saja. Gunakan waktu anda untuk menonton tayangan bermanfaat.
4. Bohong Soal Kekayaan
Ada banyak orang yang sengaja menutupi kekayaan mereka. Mereka tidak jujur karena ingin menutupi pajak. Padahal ada ancaman pidana jika seseorang tidak jujur atas pengisian penghasilan. Kasus ini biasanya sering disebut dengan penggelapan pajak.
5. Bohong Demi Nikah
Dikisahkan ada seorang wanita yang sangat mencintai kekasihnya. Namun orang tua mereka tidak setuju dengan hubungan itu karena ada konflik masa lalu. Wanita yang terlanjur cinta pun membohongi dengan cara pura-pura hamil. Ia pun memberikan alat tes hehamilan. Padahal alat tersebut di tes kan pada tetangganya yang sedang hamil. Ups, nekad amat ya.
6. Bohong Pada Guru
Seorang siswa sering telat datang kesekolah. Meski gurunya telah menghukumnya dan bahkan memanggil orangtuanya, namun ia tidak kapok. Setelah ditelusuri ternyata ia berbohong kepada gurunya, yang dibawa kesekolah bukanlah orangtuanya. Itu adalah tukang ojek pangkalan yang ia bayar. Siswa tersebut sering telat karena ia suka bermain di pasar dekat sekolahnya.
7. Bohong Pada Calon Mertua
Untuk memikat hati mertua, tak banyak pemuda yang berbohong soal pekerjaan. Banyak pemberitaan soal penipuan atas motif ingin dilihat mapan oleh mertua.
Hal seperti itu sama saja memaksakan kehendak, tidak baik. Ingat bahwa bangkai pasti tercium bau nya. Sedangkan bunga pasti semerbak wanginya. Ingin hidup bersama kok bohong, hmmm.
8. Pura-pura Hijrah
Kisah orang yang tidak jujur selanjutnya datang dari sejoli yang sedang berasmara. Sang wanita mengajak putus pacarnya dengan alasan ingin hijrah.
Namun beberapa bulan kemudian si wanita ini justru menjalin hubungan asmara dengan sahabat sang lelaki. Ternyata ia tidak jujur soal alasan ingin putus. Ia hanya sedang menyembunyikan pemilik hatinya yang baru. Hmm, nyesek. DITIKUNG.
9. Bohong Agar Dapat Bantuan
Ada banyak orang yang mengaku miskin padahal ia mampu. Hal itu dilakukan agar mendapat bantuan sosial dari pemerintah atau lembaga sosial swasta.
Contohnya terjadi pula saat wabah corona, banyak orang yang pura-pura miskin untuk mendapatkan dana Bansos. Ada pula orang yang mengaku miskin agar mendapatkan bantuan beasiswa Bidik Misi di kampus. Astaga.
10. Orang yang Tidak Jujur, Bahaya Banget
Diceritakan pada sebuah sekolah ada anak yang tidak jujur perihal penyakit yang dideritanya. Ia malu mengakui jika ia punya penyakit TBC.
Padahal ada beberapa murid yang TBC dan mengakui, hal itu kemudian mendapat respon dari sekolah untuk segera ditangani. Karena satu anak yang tidak jujur tersebut, akhirnya satu kelas tersebut tertular TBC.
Kisah ini bisa menjadi pelajaran untuk anda yang punya penyakit menular. Kebohongan anda membahayakan, kejujuran anda menolong orang disekitar.
Baca Juga: Kisah Lucu Nabi Muhammad
Begitulah beberapa kisah orang tidak jujur yang pernah tejadi. Catatan: Kisah-kisah ini bukan untuk mengajari anda berbohong, namun sekedar memberikan info mengenai orang dan kasus berbohong. Yang buruk jangan dicontoh.
Posting Komentar untuk "10 Kisah Orang yang Tidak Jujur "